Tuesday, November 19, 2013

Mitos Pria Berwajah Bulat Setia

Kadang memang penasaran ya seperti apa sih nantinya sikap gebetan yang di depan Anda kalau sudah jadi pacar. Saat masih PDKT kan memang biasanya pria suka menunjukkan sikap gengsi dan bukan sebenarnya.
Ini wajar, karena pria juga ingin menarik perhatian Anda dan ingin agar Anda bisa jatuh cinta padanya. Jadi, biasanya ia akan menjaga imagenya.

Tetapi sebenarnya Anda bisa juga kok melihat kepribadian pria dari bentuk wajahnya terlebih dahulu. Mungkin ia adalah pribadi yang Anda suka, dan mungkin juga tidak.


Bentuk wajah persegi biasanya tegas dan terlihat dari rahang-rahangnya yang kaku dan tajam. Demikian juga dengan kepribadiannya yang cenderung tegas, namun juga keras kepala.
Ia sangat kritis dan analitis, sehingga tidak mudah diubah keputusannya. Ia punya ambisi yang sangat besar dan punya selera serta kriteria fisik yang sangat tinggi saat mencari kekasih.
Ia juga tipe pria yang agresif sehingga lebih senang pada wanita yang manja dan tidak terlalu mandiri sehingga ia bisa mendominasi.

Pria yang punya wajah berbentuk oval biasanya tegas dan doyan akan olahraga fisik. Ia menganggap dirinya ganteng sehingga selalu pilih-pilih saat mencari kekasih ataupun teman wanita.
Ia juga orang yang praktis dan tidak suka ribet. Tak suka menunggu terlalu lama dan kadang mudah marah kalau sudah berhubungan dengan waktu.
Ia orang yang sangat berdedikasi terhadap pekerjaan, sehingga berbakat menjadi orang yang sukses dan punya nama besar.



Memiliki bentuk wajah segitiga biasanya menunjukkan kalau orang itu cerdas dan berpengetahuan luas.
Biasanya, para peramal juga mengatakan kalau pria berwajah segitiga ini orangnya kreatif dan sangat unik. Ia tidak biasa mengikuti aturan yang ada dan biasanya selalu punya keyakinan sendiri.
Temperamennya cukup naik turun, serta punya pemikiran yang besar. Ia jarang mengikuti apa yang sudah ngetren dan bikin tren sendiri.




0 comments:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Followers